29 July 2024 - Oleh Kantor Kerjasama

Kategori : Penelitian & Pengabdian pada Masyarakat

Mahasiswa Kimia FST UNWIRA Adakan Pelatihan Dasar Komputer di SDN Waijarang


UNWIRA - Mahasiswa Program Studi Kimia Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Katolik Widya Mandira mengadakan pelatihan dasar komputer bagi siswa-siswi di SD Negeri Waijarang, pada Jumat (19/07/2024). Kegiatan tersebut merupakan salah satu program Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Waijarang Kecamatan Nubatukan, Kabupaten Lembata.

Pelatihan ini difokuskan bagi siswa kelas 6. Ananda Oki, Ketua tim mahasiswa KKN, menjelaskan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan siswa dalam menggunakan komputer guna mendukung pelaksanaan ujian akhir nanti.

Baca Juga: Mahasiswa Kimia FST UNWIRA Produksi Kingkong Waijar dan Tapioka di Waijarang

“Pelatihan dasar komputer ini lebih diperuntukan bagi siswa-siswi kelas 6 karena mereka perlu mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian akhir yang akan dilaksanakan secara daring,” ujarnya.

Sebanyak 21 siswa kelas 6 berpartisipasi dalam pelatihan menggunakan tiga unit laptop yang dibawa oleh mahasiswa KKN. Pelatihan dilakukan secara bergilir, di mana satu unit laptop digunakan oleh tujuh siswa.

Dalam sesi pelatihan, para siswa diajarkan cara menghidupkan dan mematikan laptop, menggunakan microsoft word, serta menyimpan file. Materi yang diketik oleh tiap siswa mencakup nama, kelas, asal sekolah, pantun, dan puisi yang mereka siapkan sendiri.

Adapun delapan mahasiswa yang bertindak sebagai instruktur adalah Ananda Oky Mekel M. Boikh, Monika Woli Wokal, Sefriani Vidiani Luruk Seran, Arkhangela Giriani Snoe, Oktaviana Matilda, Kristina Bria, Silvestra Intan Nahak Costa, dan Maria Wilhelmina Lasar.

Baca Juga: Sosialisasi Pentingnya Komunikasi Efektif dan Etika Bermedia Sosial untuk Siswa SMP di Lembata

Monika Woli Wokal, Sekretaris tim KKN, menyatakan komitmennya untuk memastikan para siswa mahir menggunakan microsoft word sebelum praktik KKN di Desa Waijarang berakhir.

"Kami berkomitmen untuk memastikan siswa-siswa ini memiliki keterampilan dasar dalam menggunakan komputer, sehingga dapat membantu mereka di masa depan, khususnya dalam menghadapi ujian akhir nanti," pungkasnya.

(Penulis: Yosefa Saru)